
Bicara soal persiapan, maka satu hal yang seharusnya menjadi perhatian para siswa adalah bagaimana kita bisa mempersiapkan diri agar bisa maksimal dalam ujian UTBK tersebut. Sehingga pastinya banyak hal yang di lakukan dengan tujuan agar hasil ujiannya sesuai dengan apa yang di harapkan. Nah jika memang kondisinya demikian, maka tidak salah jika kalian perlu tahu beberapa hal yang akan bisa membuat nilai kalian bisa mendapatkan yang terbaik dalam ujian UTBK.
Sebelum kalian mengetahui cara yang tepat dalam mempersiapkan diri agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal tidak ada salahnya jika kalian pahami dahulu komponen materi yang akan di sajikan dalam ujian UTBK. Dimana seperti pada tahun tahun sebelumnya, mungkin kondisinya tidak akan jauh berbeda dengan tahun depan bahwa materi yang akan di sajikan itu terdiri dari 5 hal seperti : Tes Potensi Skolastik, Kemampuan Penalaran Umum yang termasuk di dalamnya ada kemampuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum serta kemampuan memahami bacaan dan menulis juga ada materi lain seperti Literasi Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan Penalaran Matematika.
Nah setelah kalian pahami materi apa saja yang akan keluar dari ujian UTBK maka saatnya kalian harus tahu bagaimana mempersiapkan diri agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal dalam ujian UTBK. Karena hanya dengan nilai yang besarlah kalian akan bisa di terima di PTN sesuai dengan apa yang kalian inginkan.
Baca Juga: Cara cerdas dalam mengatur waktu saat mengerjakan ujian utbk
Melatih Mengerjakan Soal Ujian UTBK Strategi Cerdas sebelum Ujian UTBK
Satu hal penting yang bisa kalian lakukan untuk memaksimalkan hasil ujian dalam UTBK maka kalian harus melakukan hal seperti misalnya mengerjakan soal soal ujian UTBK tahun tahun sebelumnya. Kenapa, karena dari tahun tahun sebelumnya kita akan bisa melihat dan menilai karakter dari soal soal tersebut. Setidaknya dengan kita tahu format atau karakter jenis soal yang lalu kita bisa tahu model soal yang akan keluar pada tahun depan.
Latihan soal juga sebenarnya bukan sekadar untuk kalian bisa memaksimalkan waktu belajar dengan baik. Tetapi memang ada beberapa manfaat lain yang bisa kalian dapatkan dengan kalian melakukan Latihan soal soal sebelum pelaksanaan ujian UTBK.
-
Latihan soal akan bisa membuat kita sekaligus melatih stamina kita dalam belajar
Ambil contoh misalnya, kita mencoba melatih soal soal seolah-olah kita sedang berada di dalam ruangan ujian. Dengan cara kita sedang melakukan tryout maka kita akan tahu kemampuan stamina kita dalam ujian tersebut. Semakin itu terus di latih semakin kita akan tahu dimana kekuatan kita dalam menyelesaikan soal soal ujian UTBK. Dan pastinya dengan kita berlatih seperti itu kita akan terbiasa melakukan manajemen waktu.
-
Latihan soal akan menjadikan kita sekaligus melatih dan memahami materi soal ujian
Karena dengan kita bisa tahu materi soal ujian yang akan di adakan setidaknya kita tidak terlalu kaget dengan soal soal yang ada. Dengan begitu kita akan bisa mempelajari dari model model yang ada sehingga fokus belajar kita jadi lebih terarah dan lebih efektif.
-
Latihan soal soal akan bisa membantu kalian untuk bisa menggunakan Latihan soal sebaagai sarana melakukan evaluasi belajar.
Karena dari 5 materi pelajaran yang akan di ujikan biasanya kita ada satu materi yang mungkin agak lemah sehingga perlu adanya satu pemahaman lebih terhadap materi tersebut agar pada saatnya ujian UTBK sudah lebih siap. Sehingga kalian perlu menambah materi yang kurang tadi.
-
Latihan soal soal ujian akan bisa menjadi ajang untuk kita bisa melatih dan beradaptasi dengan soal soal yang akan di ujikan dalam UTBK.
Semakin sering kita melatih diri dengan mengerjakan soal soal tahun lalu semakin kita tahu konsep dasar dari soal soal tersebut.Karena biasanya yang namanya ujian seperti UTBK dan sejenisnya mereka akan menggunakan model atau jenis soal yang tidak akan banyak berubah dari tahun ke tahun.
-
Latihan soal ujian akan bisa membuat kita menjadi tahu manajemen waktu yang benar seperti apa selama mengikuti ujian UTBK
Karena manajemen waktu itu sangat penting mengingat waktu yang di berikan tidak banyak jika kita tidak bisa menggunakannya dengan baik maka bisa jadi waktu yang ada menjadi tidak maksimal.
-
Latihan soal soal akan bisa juga untuk melatih rasa percaya diri kita bahwa kita sanggup untuk menyelesaikannya.
Rasa percaya diri itu penting karena jika itu sudah ada dalam diri kita maka akan semakin mudah kita melakukan pengerjaan soal soal tersebut agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
Semua hal yang telah di jelaskan diatas adalah sebuah hal yang mungkin saja bisa kalian lakukan. Karena semakin kalian banyak melatih diri dengan mengerjakan soal soal bukan tidak mungkin hal itu justru akan mempermudah kalian pada saat mengerjakan soal sesungguhnya nanti pada saat ujian UTBK.
Karena ketika kalian kurang persiapan baik mental dan stamina, dan pada akhirnya kalian gagal untuk bisa masuk ke PTN maka ada beberapa kerugian yang akan bisa kalian dapatkan. Setidaknya ada beberapa kerugian yang akan kalian rasakan ketika kalian gagal dalam ujian UTBK :
-
Ujian UTBK hanya terjadi 1 tahun 1 x, sehingga ketika kalian gagal di tahun ini maka kalian harus menunggu 1 tahun kedepan agar bisa ikut ujian UTBK selanjutnya. Tetapi masalahnya bukan semakin mudah, karena pesaingnya justru semakin banyak karena posisinya kalian sudah ikut tahun lalu.
-
Ketika kalian gagal di tahun ini maka untuk ikut di tahun depan persiapannya akan jauh lebih sulit karena pada saat itu kalian sudah tidak sekolah dan sudah tidak menyandang predikat sebagai pelajar. Dengan kondisi seperti itu maka motivasi kalian untuk belajar akan berbeda di banding tahun sebelumnya.
-
Yang pasti ketika kalian gagal di tahun ini maka kalian sudah tertinggal satu tahun dari kawan kawan seangkatan kalian. Karena pada tahun tersebut kawan kawan kalian sudah menjadi mahasiswa sedang kalian masih sibuk untuk belajar dan lolos dari ujian UTBK.
-
Dan kerugian yang pasti terjadi lainnya adalah kalian akan rugi waktu, rugi tenaga dan sudah pasti rugi biaya, karena kalian akan menggunakan waktu 1 tahun kedepan hanya fokus untuk belajar persiapan untuk ujian UTBK.
Jika kalian tidak ingin mendapatkan beberapa kerugian tersebut maka alangkah baiknya jika kalian mencoba fokus dan belajar dengan sungguh-sungguh agar hasilnya bisa maksimal dan kalian bisa lolos dan masuk PTN sesuai dengan jurusan yang kalian inginkan.